5 Pengertian Asuransi Kesehatan dan Jenisnya

asuransi kesehatan anak dan keluarga

Asuransi kesehatan penting bagi masyarakat karena bisa digunakan untuk menanggung biaya rumah sakit dan juga biaya pengobatan. Biaya rumah sakit ini tidak sedikit karena bertambah setiap tahunnya, sedangkan tidak diikuti dengan bertambahnya penghasilan. Karena biaya yang meningkat tersebut membuat banyak masyarakat kesulitan untuk membayarnya. Seringkali tabungan tidak cukup untuk membayar biaya pengobatan tersebut. Di sisi lain sebagai manusia sangat rentan dengan yang namanya penyakit, kondisi kesehatan saat ini sangat tergantung dengan kondisi lingkungan, iklim, cuaca, dan juga makanan dan minuman yang diminum.  Terlebih lagi saat ini banyak sekali jenis makanan dan minuman yang berbahaya sehingga jika tidak bisa berhati-hati akan menimbulkan penyakit yang berbahaya bagi tubuh. Oleh sebab itulah masyarakat membutuhkan asuransi ini. Lalu apa itu asuransi kesehatan? Simak pengertian asuransi kesehatan berikut ini:

Pengertian Asuransi Kesehatan Secara Umum

Secara umum asuransi kesehatan merupakan perjanjian kuat antara si pemegang polis dengan perusahaan asuransi yang tertulis hitam di atas putih. Pemegang polis harus membayar premi dengan jumlah yang sudah ditentukan sebelumnya sedangkan pihak asuransi akan menanggung risiko jika si tertanggung dalam polis mengalami risiko yang tidak terduga seperti yang tertulis di dalam polis.

Asuransi Kesehatan Sosial

Ada juga asuransi kesehatan sosial. Asuransi ini merupakan mekanisme berupa pengumpulan dana dengan sifat wajib dari iuran supaya bisa melindungi diri Anda dan keluarga dari berbagai macam risiko. Keikutsertaannya adalah wajib supaya bisa menekan biaya kesehatan.

Asuransi Kesehatan Swasta

Asuransi kesehatan swasta ini dikelola dan juga dimiliki oleh badan swasta. Keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan mengikuti asuransi ini adalah mutu pelayanannya yang baik, bahkan lebih baik dibandingkan dengan asuransi kesehatan yang dimiliki oleh pemerintah. Kelemahannya adalah Anda akan kesulitan untuk mengamati penyelenggaraan dana asuransi tersebut.

Asuransi Komersial

pengertian asuransi kesehatan komersial adalah perjanjian yang mana sifatnya adalah sukarela dan dilakukan atas keinginan pribadi. Tujuannya adalah untuk bisa melindungi diri sendiri dan melindungi dari berbagai macam kemungkinan risiko kerugian yang disebabkan oleh peristiwa tertentu.

Asuransi Kesehatan Menurut Pakar

Ada beberapa pakar yang memberikan pengertian dan juga penjelasan tentang asuransi kesehatan tersebut. Salah satunya adalah Prodjodikoro (1996) yang menyebutkan bahwa asuransi yang utamanya adalah kesehatan merupakan perjanjian yang melibatkan kedua belah pihak yaitu tertanggung dengan pihak penanggung. Pihak penanggung akan memberikan penggantian biaya kerugian yang diakibatkan oleh sesuatu yang sifatnya tidak pasti dan tidak terduga sedangkan pihak yang tertanggung oleh asuransi harus membayar premi setiap bulannya.

Jenis Asuransi Kesehatan

Setelah Anda mengetahui pengertian asuransi khusus kesehatan secara lengkap, penting bagi Anda untuk mengetahui jenis-jenisnya. Berdasarkan perawatannya asuransi dibedakan menjadi dua yaitu rawat jalan dan juga rawat inap. Untuk jenis perawatannya pilihlah yang rawat inap karena memang biaya rawat inap jauh lebih mahal dibandingkan dengan rawat jalan.

Tidak hanya pengertian asuransi kesehatan saja yang harus dimengerti, namun Anda juga harus bisa memilih jenis asuransi yang sesuai kebutuhan supaya bisa mendapatkan perlindungan seperti yang diharapkan.

0 I like it
0 I don't like it

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.